Chapter 4 : Software Basics : The Ghost In the Machine

02.25 / Posted by uti home sweet home :) /


CHAPTER 4

Describe three fundamental categories of software and their relationship.
-      Penghimpun data (compilers) dan program penerjemah lain:
Memampukan programer untuk menciptakan software-software lain
-      Aplikasi Software
Dibuat sebagai alat yang produktif untuk membantu user menyelesaikan masalah
-      Software Sistem
Mengoordinasikan kerja dari hardware dan melakukan pekerjaan-pekerjaan dibalik layar yang jarang dilihat oleh user.

Explain the relationship of algorithms to software.
Algoritma adalah suatu set instruksi step-by-step, yang saat komplet, menyelesaikan suatu masalah tertentu. Algoritma menjadi dasar pembuatan suatu software.

Discuss the factors that make a computer application a useful tool.
-      Kecepatannya
-      Kemampuannya mencerna perintah
-      Kemampuannya mengolah data yang sangat banyak
-      Penyimpan data yang luar biasa baik

Describe the role of the operating system in a modern computer system.
Originally, operating systems were envisioned as a way to handle one of the most complex input/output operations: communicating with a variety of disk drives. But, the operating system quickly evolved into an all-encompassing bridge between your PC and the software you run on it.
—Ron White, in How Computers Work
(Peran Operating System adalah untuk menangani salah satu operasi input/output yang paling kompleks : berkomunikasi dengan berbagai disk drives. Tetapi Operating System berkembang dengan cepat menjadi jembatan yang menghubungkan Personal Computer (PC) dengan software yang sedang dijalankan)

Fungsi dari Operating System :
-      Mendukung multitasking (mengerjakan banyak pekerjaan dalam satu waktu secara bersamaan).
-      Mengatur virtual memory.
-      Memelihara file system.
-      Bertanggung jawab dalam hal pembuktian keaslian (authentication) dan otorisasi (authorization).


Describe how file systems are organized.
File dan folder dalam komputer pada umumnya disimpan dalam nonvolatile storage device, seperti hard disk, floppy disk, atau optical disc. Setiap file/folder pastilah memiliki nama tertentu yang unik dan harus berbeda satu dengan yang lainnya. Karena banyaknya folder dan file yang disimpan dalam komputer, dan ada kemungkinan banyak file yang disimpan dalam satu folder, kita bisa mengumpamakan pembagian daerah file seperti pohon yang memiliki cabang-cabang tertentu.
Folder pusatnya (mis C:\) adalah batang utama dari folder tersebut, folder-folder di dalam folder utama tersebut adalah cabang dari batang utama (mis Program Files\, Documents and Settings\, dan WINDOWS\), dan file-file dalam folder tersebut adalah daun-daunnya.

Outline the evolution of user interfaces from early machine language programming to futuristic virtual-reality interfaces.
20 tahun yang lalu, komputer hanya dapat digunakan oleh para profesional. Menggunakan komputer dapat disamakan dengan membuat program untuk komputer. Namun saat ini komputer sudah digunakan oleh siapa saja dan dengan cara yang mudah serta dapat dimengerti oleh banyak orang.
Graphical User Interface, yang diawali oleh Xerox dan dipopulerkan oleh Apple & Microsoft, kini telah menjadi industri standar. Tapi para ahli mengharapkan user interfaces terus berkembang. Saat ini WIMP (Windows, Icons, Menus, dan Pointing Devices) interface semakin mudah untuk dipelajadi dan digunakan.
Kini dengan Virtual-Reality Interface kita dapat meningkatkan nilai rekreasi dan sains. Dalam Argonne’s CAVE, seorang peneliti dapat belajar secara langsung mengenai hubungan di antara asam nukleat dalam molekul. Ini adalah salah satu contoh penerapannya. Hanya dengan sentuhan, kini orang dapat melakukan apapun, alat pengontrol (controller) tak lagi digunakan.

Explain why unauthorized copying of software is against the law.
Karena kita tidak memikili hak untuk mengopi dan menghasilkan uang dari pekerjaan hasil kerja keras orang lain. Orang lain yang membuat software dengan cara yang sulit dan butuh kerja keras, namun kita seenaknya saja mengopi dan dengan mudah dapat menggunakannya. Karena itulah hukum melindungi dan memberi hak cipta untuk suatu software. Hal itu juga dilakukan untuk menstimulasi kreativitas orang dalam membuat software.


Sumber :
Beekman, George. 2009. Tomorrow’s Technology and You. New Jersey : Prentice-Hall.

Labels:

0 comments:

Posting Komentar